Selasa, 04 Oktober 2016

RESEP TIWUL KELAPA

RESEP TIWUL KELAPA

Bahan-bahan


  1. 2 gelas tepung gaplek
  2. 2 sdt garam
  3. 5 sdm gula merah halus
  4. 1 butir kelapa di parut putih
  5. 1 gelas air panas

Langkah


  1. 1. Ayak tepung gaplek, asingkan yang kasar, ambil yang halusnya saja.taburi garam, dan buat lubang di bagian tengah seperti kawah, lalu tuangkan air panas sedikit demi sedikit, campurkan tepung dengan cara diputar dengan telapak tangan, Hingga tepung membentuk butir butir halus yang lembab
  2. 2. Panaskan kukusan, tunggu hingga air mendidih, lalu kukus dengan di tabur gula merah secara berselang seling. Untuk yang bagian ini lupa tak ambil gambar
  3. 3. Jika sudah berubah warna kuning dan masak sempurna, Angkat dan hidang di piring bersama kelapa parut. Ada dua pilihan kelapa parut bisa ikut di kukus agar tidak cepat basi, bisa juga kelapa di parut jika hendak di makan saja, dan tentunya kelapa terasa lebih berlemak


Tidak ada komentar:

Posting Komentar